Sunday, February 18, 2018

Jurnal Belajar Fasilitator Kelas Tangsel Offline (Minggu 3)


Weekend ini benar-benar hectic, Sabtunya ada jadwal pengurus dan panitia bertemu Ibu Septi dan Pak Dodik pukul 12.00, pertemuan ketiga matrikulasi offline pukul 13.00, lanjut pukul 17.00 drop barang dan persiapan untuk acara Milad IIP ke-6 dan Milad IP Tangsel ke-2 plus Seminar A Home Team besok. Mikirinnya aja udah puyeng banget. Hehehe.. Tapi alhamdulillah suami mengerti dan mengizinkan. Terima kasih ya, Papi. Sudah mau mengasuh anak-anak ketika Mami banyak kegiatan di luar, sudah mau membantu juga mempersiapkan barang-barang yang mau dibawa dan mengantar ke tempat milad besok.

Alhamdulillahnya lagi, tempat pertemuan dengan Bu Septi dan Pak Dodik sama dengan tempat pertemuan ketiga matrikulasi. Meskipun pada akhirnya tidak ikut berbincang-bincang dengan Ibu dan Bapak karena Ibu dan Bapak masih di perjalanan ketika kelas sudah harus dimulai.

Sebelum pertemuan ketiga ini, saya banyak bertanya kepada fasilitator matrikulasi di wilayah lain. Bagaimana caranya mereka menyampaikan materi kepada peserta. Wah ternyata sangat beragam dan menginspirasi. Ada yang peralatannya lengkap, selalu ada infokus dan layar, sehingga bisa menonton video Ibu Septi bersama-sama. Ada juga yang membagikan fotokopi materi kepada peserta. Ada juga yang membagikannya terlebih dahulu di grup WA atau Google Classroom dan membaca bersama-sama saat pertemuan. Saya pun mengadopsi cara memfotokopi materi, supaya peserta tidak perlu lagi mencatat terburu-buru dan dapat menyimak apa yang saya sampaikan plus dapat menuliskan catatan-catatan kecil di kertas materi sesuai kebutuhan peserta.

Saat review materi 2, saya menyampaikan sesuai review dari tim matrikulasi pusat. Apakah NHW#2 yang telah dikerjakan teman-teman sudah memenuhi kriteria SMART? Ternyata ada yang merasa belum lengkap, ada juga yang sudah. Meskipun demikian, semuanya telah mengumpulkan NHW#2. Saya pun meminta agar menepuk-nepuk teman yang ada di sebelahnya sambil berkata "good job". Alhamdulillah kegiatan mengapresiasi seperti ini menambah energi positif di pertemuan kali ini.

Berlanjut ke materi 3 "Membangun Peradaban dari Dalam Rumah". Banyak peserta yang sharing mengenai pola pengasuhan orang tuanya dulu. Ternyata banyak yang meninggalkan trauma fisik dan perasaan, karena orang tua bersikap terlalu tegas dan tak jarang menggunakan kekerasan fisik. Ada juga orang tua yang suka membanding-bandingkan dengan kakaknya yang terlihat "lebih" segalanya daripada si adik. Pola pengasuhan tersebut membekas menjadi inner child dan tak jarang mereka ikut mengulangi apa yang dilakukannya orang tua dahulu. Di materi inilah, seperti tersadarkan untuk memutus rantai kesalahan pola pengasuhan dengan memaafkan orang tua dan berusaha agar tidak mengulangi kesalahan pengasuhan kepada anak kita..

NHW#3 mengenai surat cinta pun membuat suasana kelas menjadi riuh rendah hehehe.. Terlihat peserta yang belum menikah tersipu malu. Yang sudah menikah pun terlihat bingung, mungkin karena sudah lama tidak pernah berkata-kata romantis dengan pasangan. Menuliskan potensi anak, diri sendiri, suami, dan keluarga beserta tantangan di lingkungan juga membuat mereka berpikir dan sedikit mengernyitkan dahi hehehe.. Semangat teman-teman, pasti bisa! :D

Daaan jeng jeng.. Ibu Septi dan Pak Dodik pun datang mengejutkan teman-teman peserta matrikulasi. Yeehaa!!! Seketika suasana langsung berubah menjadi heboh, semuanya ingin bersalaman dan menyambut kehadiran founder IIP. Tak lupa kami berfoto ria, sebagai bukti kelas kami telah dikunjungi oleh Ibu Septi dan Pak Dodik. Terima kasih Bapak dan Ibu sudah mau menyempatkan menengok kelas. :D



Di akhir kelas ada yang mengejutkan lagi. Salah satu peserta yaitu Mba Prita berniat untuk membayar seluruh pesanan makanan dan minuman kami. Masya Allah.. Setiap pertemuan saya dibuat amaze dengan niat baik para peserta. Semoga semua sharing dari teman-teman dicatat menjadi amal baik, rezekinya dilapangkan, dan senantiasa berkah. Aamiin..

Setiap pertemuan, saya lah yang dibuat untuk belajar banyak hal. Terima kasih ya teman-teman matrikulasi offline. :*

No comments:

Post a Comment