Friday, August 18, 2017

Tantangan 10 Hari Family Project (Day 9)

Jumat, 18 Agustus 2017

Hari ini Neta libur sekolahnya, libur kejepit hehehe.. Project Morning Smile & On Time-nya jadi ga ada. Untuk After Maghrib, Allah juga dua hari kemarin ke-skip huhu.. Semoga nanti Maghrib bisa lanjut lagi. Tapi tapi masih ada project lainnya yang berhasil dilakukan koq :)

Happy & Simple Cooking (3)

Hari ini mami masak tumis toge + tahu. Bumbunya cuma bawang merah, bawang putih, dan cabe. Tahunya lagi pakai tahu kuning, digoreng dulu. Tumis semua bumbu, toge, dan tahu. Tambahkan air dan bumbu magic lezat hihihi.. jadi deh. Lauknya baso tahu ayam @odelinefood_tangsel yang belum jadi digoreng untuk menu Rabu lalu. Sama sisa tahu kuning yang tidak dipakai untuk campuran sayur toge, digoreng biasa untuk tambahan lauk. Selesai! :D

One Day One Book (2)

Sebelum tidur siang, mami bacakan dulu buku yang ilustrasinya bagus, berbahasa Indonesia, dan islami. Cucok banget deh buat mami sama anak-anak. Ini dia bukunya:

Foto diambil dari Instagram @loveshugah by Amalia Kartika Sari

Yup, buku "Allah Ciptakan Tubuhku", penulis dan ilustrator Amalia Kartika Sari. Dari dulu, saya selalu bertanya-tanya, adakah buku anak islami berbahasa Indonesia yang menarik dibacakan untuk anak-anak dan harganya ramah di dompet? Waktu dulu belum ada soalnya.. Dan ternyata teh Amel juga punya perasaan yang sama seperti saya. Belum ada jenis buku ini di pasaran. Bedanya adalah, teh Amel punya inisiatif dan kemampuan untuk membuatnya. Kalau saya sekarang baru menjadi pembeli saja hihihi.. Pokoknya saluuut sama teh Amel. Insya Allah bila ada rezekinya terus, mau koleksi buku-buku teh Amel. Aamiin :)

#Day9
#Level3
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP

No comments:

Post a Comment