Wednesday, June 14, 2017

Tantangan 10 Hari Komunikasi Produktif (Day 9)

Kemarin pagi-pagi sekali Neta sudah menangis ketika bangun tidur karena papinya sudah mau berangkat kerja. Dalam keadaan belum pakai celana sehabis pipis, dia sudah ingin buru-buru menyusul papinya untuk pergi jalan-jalan naik motor sebentar dan biasanya jajan ke warung. Saya sedang menyapu, mendengarnya menangis dan merengek minta dipakaikan celana buru-buru, membuat saya kesal huhu.. KISS pun gagal dipraktikkan. Dan sepertinya saya sering sekali menggunakan kata "makanya..". Makanya habis pipis langsung pakai celana dan makanya makanya yang lain hiks.. Harus diperbaiki lagi nih, untuk mengganti kata tersebut..

Alhamdulillah sore sampai malamnya secara tidak direncanakan menerapkan kaidah yang lain, yaitu fokus pada solusi. Misalnya saja saat adik pegang kaos kaki Neta. Neta langsung tidak mau meminjamkannya. Akhirnya saya ambil kaos kaki adik di lemari dan Neta tetap menggunakan kaos kaki miliknya. Mungkin seumur Neta, sense of belonging-nya masih tinggi yaa.. Waktu malamnya, Neta minta tidur sama saya, yang biasanya dia tidur dengan papinya. Mungkin karena saya tidak marah-marah yaa ketika dia tidak mau berbagi dengan adiknya hehehe.. Pernah baca artikel juga memang balita belum bisa berbagi barang miliknya. Katanya di dalam artikel tersebut, bahwa hal itu wajar karena bagian dari mempertahankan diri :)

#level1
#day9
#tantangan10hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbunsayiip

No comments:

Post a Comment