Friday, March 9, 2018

Jurnal Belajar Fasilitator Kelas Tangsel Offline (Minggu 6)


Pertemuan minggu ke-6 dilaksanakan di Taman Bintaro XChange. Cuaca sangat mendukung, tidak panas, dan sejuk. Kami menghamparkan karpet piknik dan duduk membentuk lingkaran. Anak-anak bisa bermain bebas di taman, ditemani para suami atau pendamping.

Sejauh ini, pertemuan 6 ini lah yang terasa paling kondusif saat penyampaian materi. Posisi duduk melingkar membuat diskusi menjadi hangat, tidak ada interupsi pesan makan dan makanan atau pelayan datang. Pikiran juga lebih segar karena sambil melihat yang hijau-hijau hehe.. 

Saat penyampaian review dan materi, peserta sudah bebas dan nyaman menyampaikan pertanyaan dan pendapat. Setiap ada teman yang bertanya, bukan hanya fasilitator yang menjawab, tetapi semuanya saling berbagi pengalaman dan pendapat.

Sebelum penyampaian NHW, diskusi menjadi seru membahas seputar manajemen keuangan dan bisnis. Karena ada salah satu peserta yang sudah cukup berpengalaman, bahkan sudah membuka kelas mentoring bisnis, beliau menjadi bercerita banyak seputar keuangan dalam menjalankan suatu usaha. Sampai akhirnya cuaca mendung dan gemericik gerimis menghentikan diskusi tersebut, NHW#6 pun disampaikan dengan cepat agar kami semua tidak kehujanan. Alhamdulillah bisa selesai sebelum hujan turun. :)

Berikut dokumentasi pertemuan ke-6:


No comments:

Post a Comment