Saturday, March 31, 2018

Game Level 9: Think Creative (Day 10)

Mendelegasikan Tugas

Badan sudah mulai merasa tidak enak.. Sepertinya akumulasi dari padatnya kegiatan-kegiatan di weekend alias pergi-pergi terus. Ya matrikulasi offline, playdate, mengunjungi orang tua dan saudara, dan kopdar-kopdar lainnya. Harus ada yang berhenti dilakukan, ditunda pengerjaannya, tetap dikerjakan sendiri karena tidak bisa digantikan, dan tentunya mendelegasikan kepada yang bisa menggantikan.

Contohnya besok masih ada pertemuan review 9 matrikulasi offline.. Kemarin dan hari ini sudah full pergi-pergi. Sepulangnya ke rumah langsung muntah, batuk, demam, dan pegal-pegal. Badan sudah mengirim sinyal untuk beristirahat sepertinya.. Alhasil mencari cara agar amanah sebagai fasililitator tetap dapat terlaksana. Akhirnya meminta Mba Fitri sebagai guardian untuk menggantikan. Alhamdulillah bersedia, meskipun mengganti jam pertemuan.

Menjadi event organizer Playdate for Leader Camp juga akhirnya didelegasikan karena minggu depan sudah diajak Papi ke Bandung (ada dinas). Terima kasih Mba Adit yang sudah mau meneruskan. Dua minggu berikutnya sudah jadwal pergi ke LC. Jadi setidaknya menyediakan waktu untuk pemulihan seminggu sebelum berangkat ke Salatiga agar bisa 100% fit saat LC. Fyuuuh.. semoga lekas sehat kembali ya badan. Maafkan sudah diforsir beberapa minggu belakangan ini..

#Tantangan10Hari
#Level9
#KuliahBunsayIIP
#ThinkCreative

No comments:

Post a Comment