Saturday, May 5, 2018

Mantan Pacar Suami Masih Mengganggu, Lakukan 5 Hal ini Moms!

Tak jarang setelah pernikahan, muncul kehadiran mantan pacar suami ke dalam rumah tangga kita. Entah suami kita yang memang terlalu baik sehingga si mantan sulit melupakannya atau memang si mantan yang tidak sadar diri bahwa sekarang suami telah menjalani kehidupan bersama pilihan terbaiknya (ciyeeeh..).

Nah, kalau si mantan masih berusaha hadir dalam kehidupan suami, entah itu masih berhubungan dengan keluarga suami, bilang kangen sama suami, ga bisa lupa, masih ada suami di dalam hatinya, dan kata-kata lain yang terasa panas di hati kita, cukup lakukan hal-hal di bawah ini, Moms:

1. Lihat suami kita
Jika suami masih ada bersama kita, mencintai kita apa adanya, mengerjakan tanggung jawabnya sebagai suami, ayah, dan kepala keluarga, menyayangi anak-anak dengan sepenuh hati, tidak enggan berbagi tugas pengasuhan maupun tugas domestik, maka apa yang perlu dikhawatirkan? He's now yours, Mom! So jangan hiraukan itu mantan beserta kata-kata racunnya.

2. Lihat anak-anak kita
Merekalah buah cinta kita bersama suami. Apakah memori-memori indah dulu si mantan dapat mengalahkan indahnya memori kehadiran buah hati yang lucu-lucu? Oh, tentu tidak. Tidak ada yang dapat mengalahkannya. Dan kehadiran buah hatilah yang akan mempererat dan memperkokoh jalinan pernikahan di antara sepasang suami istri.

3. Tidak bercerita kepada keluarga
Entah itu keluarga suami ataupun keluarga sendiri. Kalau cerita kepada keluarga suami, bisa jadi akan dibilang cemburuan hiks.. dan kalau cerita kepada keluarga sendiri, Moms hanya akan membuat khawatir orang tua. Berceritalah hanya kepada Allah, berdoa dan minta kepada-Nya agar dapat menjalani bahtera rumah tangga bersama suami sampai akhir hayat dengan bahagia.

4. Menyibukkan diri dengan kegiatan yang positif
Dengan demikian tidak ada waktu tersisa untuk menanggapi apa yang dilakukan si mantan. Sibuk mengurus anak-anak, suami, dan rumah, sibuk beribadah, serta sibuk dengan kegiatan positif lainnya. Maka suami mana yang tidak tambah cinta kepada istrinya bila istrinya melakukan hal-hal tersebut?

5. Ambil hikmahnya
Kehadiran si mantan dapat dijadikan sebagai pertanda bahwa ada wanita lain yang ingin memiliki suami seperti suami kita, menjadikan kita mawas diri agar terus-menerus memperbaiki diri sebagai seorang istri. Mungkin di rumah kita perlu lebih banyak merawat diri, tampil sebaik-baiknya di depan suami. Atau supaya kita tidak banyak mengeluh dan mengomel ketika beliau ada di rumah. Utamanya bersyukur atas kehadiran suami dalam hidup kita. Yang terkadang istri lupa akan kebaikan-kebaikan suami atau karena satu kesalahan, menganggap suami tidak pernah mengerti kita. Bersyukur, jalan sederhana agar yang dimiliki terasa 'lebih'.

So Moms, jangan biarkan orang ketiga merusak hubungan kita dengan suami. Sakit hati atau perasaan tidak nyaman itu wajar atas kehadiran mantan. Tetapi membuatnya menjadi masalah besar atau sakit hati berlebihan dan berkelanjutan, kita sendirilah yang mengizinkan hal itu terjadi. Keep spread the love for hubby and kiddos. And be strong, Moms!

No comments:

Post a Comment