Pertemuan Review 8 & Materi 9
Sabtu, 15 Juni 2019 pukul 09.00-12.00 di rumah Mba Izza di daerah Setu.
Agendanya adalah review materi 8 terlebih dahulu.
Berikut pertanyaan yang muncul saat review:
Apakah zakat boleh diberikan kepada saudara ?
Jawaban: Ada 8 golongan yang berhak untuk menerima zakat, jika saudara mba termasuk dalam kriteria 8 golongan tersebut, boleh. Tetapi jika tidak, berarti bukan zakat, tetapi infaq atau sedekah.
Kemudian lanjut ke materi 9. Ternyata saat diberi tantangan menghubungkan 3 garis tanpa putus dengan melewati 9 titik, belum ada yang berhasil. Banyak juga yang tidak merasa kreatif dan mengira bahwa kreativitas itu identik dengan DIY.
Padahal kreativitas itu bisa terkait hal apa saja misalnya memasak dengan bahan yang hanya tersedia dikulkas itu sudah bentuk kreativitas. Ibu di rumah dan ibu bekerja pun membutuhkan kreativitas untuk memecahkan persoalan-persoalan yang terjadi.
Kreativitas tidak hanya soal crafting tapi bisa apa saja tergantung dari kemampuan, bakat, dan minat tiap orang.
Kemudian membahas contoh evolusi, sintesis, dan revolusi.
Contoh evolusi itu seperti perubahan bentuk kursi dari biasa menjadi kursi putar di kantor. Sedangkan sintesis menyatukan telepon dengan laptop agar dapat digunakan dimana saja menjadi handphone. Contoh revolusi adalah terciptanya ide gelas yang dapat dimakan terbuat dari agar-agar rumput lain. Sama dengan hadirnya sedotan yang terbuat dari aluminium dan bambu.
Berikut adalah dokumentasi pertemuan:
No comments:
Post a Comment